MAHASISWA KKN MEMBANTU KEGIATAN POSYANDU

ACEH UTARA – Warga pedalaman Aceh Utara terancam penyakit menular Difteri, hal itu diungkap petugas kesehatan  saat melayani masyarakat dalam kegiatan Pos pelayanan terpadu (Posyandu)  di desa Bayu dan baje kuneng kecamatan Kuta Makmur Aceh Utara.

Posyandu yang berlangsung rutin sebulan sekali itu kali ini ikut diramaikan oleh mahasiswa Unimal yang sedang melaksanakan Pengabdian (KKN -PPM) dikawasan tersebut.

MAHASISWA KKN MEMBANTU KEGIATAN POSYANDU 1Kordinator promosi kesehatan Vivi Angraini, S.K.M, menghimbau agar masyarakat tidak mengabaikan Imunisasi karena dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh apalagi sejak ada temuan kasus luar biasa (KLB) Difteri di kecamatan Kuta Makmur yang mengancam anak-anak dan orang dewasa.

“Difteri itu penyakit menular akut yang disebabkan oleh bakteri Coryne bacterium Diphtheriae, penularannya melalui batuk, bersin dari orang yang terinfeksi apabila terhirup oleh orang sehat maka orang tersebut dapat tertular” terang Vivi

MAHASISWA KKN MEMBANTU KEGIATAN POSYANDU 2

Selain itu juga dapat ditularkan melalui benda-benda yang terkontaminasi dari makanan seperti susu dan jajanan diluar.

Menurut Vivi penyakit ini dapat disembuhkan jika masyarakat mau mengikuti aturan Daftar Pengawasan Minum Obat (DPMO) secara rutin.

Nurul Annisa H47 Mahasiswi Unimal KKN Di Bayu Kt.Makmur

Related Articles